11 Februari 2025
Pelatihan

XPRESI | MEDAN-Fakultas Sains dan Teknologi serta Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Universitas IBBI menggelar pelatihan pembuatan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) yang berorientasi pada hasil pendidikan atau Outcome-Based Education (OBE) di Multifunction Room Level 7 dan Cafetaria Level G, Kampus Universitas IBBI Jalan Sei Deli Medan, Sabtu (11/1/2025).

Dengan menghadirkan pemateri Dr. Kustoro Budiarta, ME, seorang pakar pendidikan dari Departemen Manajemen UNIMED memimpin acara pelatihan ini dan menjelaskan tahapan-tahapan vital dalam merancang RPS yang efektif dan orientasi hasil.

Dosen-dosen dari berbagai departemen juga memiliki kesempatan untuk berdiskusi langsung dan mengajukan pertanyaan seputar implementasi RPS berbasis OBE.

Acara ini juga menjadi kesempatan bagi para dosen untuk bertemu secara informal dan berbagi pengalaman serta wawasan tentang tantangan dan solusi dalam pendidikan saat ini.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto dan makan siang bersama di Cafetaria Level G, diiringi oleh musik karaoke, yang memberikan kesempatan untuk semua peserta lebih mengenal satu sama lain dalam suasana yang hangat dan santai.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru dan strategi yang dapat diterapkan dalam merancang pendidikan yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan masa depan.

Universitas IBBI, yang terletak di jantung kota Medan, adalah institusi pendidikan tinggi yang berkomitmen pada inovasi dan keunggulan dalam pengajaran dan pembelajaran. Universitas ini terus mendorong penerapan pendidikan berbasis hasil untuk memastikan bahwa semua lulusannya siap untuk tantangan global masa depan.

Para dosen yang mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk mempersiapkan RPS Berbasis OBE dapat menerapkannya di lingkungan kampus Universitas IBBI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *