2 April 2025
Karya P5

XPRESI | DELI SERDANG-PG/TK (PAUD), SD dan SMP Swasta Riad Madani untuk pertama kalinya menggelar panen karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Kurikulum Merdeka Belajar, Selasa (23/02/2025) berlangsung meriah bersamaan dengan Bazar dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Yayasan Pendidikan Riad Madani yang ke-16.

Ketua Yayasan, Dra. Hj. Sukmawaty Nasution dalam siaran persnya, Jumat (28/3/2025) menilai Panen Karya P5 ini sukses diselenggarakan oleh satuan pendidikan PG/TK, SD dan SMP Riad Madani.

“Kepala Sekolah, para guru dan panitia telah bekerja keras untuk membuat panen karya ini menjadi kegiatan yang sangat istimewa dan patut diacungi jempol” pungkasnya.

Kepala SD Riad Madani, Ade Suhendra Wahyu Lubis menyampaikan ada sekitar 624 siswa SD yang turut berpartisipasi aktif dengan dukungan para guru pada pelaksanaan festival panen karya ini yang mengacu pada projek penguatan profil pelajar Pancasila (P5) di tahun pelajaran 2024-2025.

Urutan penampilan peserta didik pada kegiatan panen karya P5 ini diantaranya :

  • Kober/TK (PAUD) FASE 0 Besar dengan tema projek Kearifan Lokal : Indonesia Kaya Budayaku (Suku Melayu) dengan produk hias kepala perempuan melayu dan penampilan tarian kurik kundi,
  • Kober TK (PAUD) FASE 0 Kecil dengan judul projek “ayo belajar mengenal huruf hijaiyah, membaca surah Al-Alaq),
  • Pembacaan ayat suci Al Quran dan Saritilawah oleh Santri MDTA Riad Madani
  • Penampilan tari komando oleh Anggota Ekstrakurikuler Pramuka Penggalang Riad Madani
  • FASE A (Kelas 1-2 SD) Gaya Hidup Berkelanjutan dengan judul projek “kelola plastik untuk bumi yang lestari” dengan menampilkan tarian Rasa Sayange dan membuat produk yang terbuat dari sisa bahan plastik,
  • FASE B (Kelas 3-4 SD) Gaya Hidup Berkelanjutan dengan judul projek “Sampah menjadi karya seniku” dengan membuat lampion dari botol air mineral bekas, selain itu di kelas 3 dan 4 juga memiliki tema projek kearifan lokal dengan judul Keindahan Budaya Melayu dengan menampilkan siswa berbalas pantun yang berhasil menarik perhatian dan decak kagum para siswa dan pengunjung,
  • Pembacaan hafalan surah Al Quran oleh Santri Rumah Tahfidz Al Quran Riad Madani
  • FASE C (Kelas 5-6 SD) Gaya Hidup Berkelanjutan dengan judul kelola plastik (limbah sampah plastik) dengan menampilkan karya desain busana Nusantara berbahan limbah plastik yang diperagakan oleh peserta didik, selain itu juga membuat Bunga dari kantong plastik bekas dan kaligrafi islam.
  • Penampilan Ekstrakurikuler Unit Drum Band Riad Madani yang membawakan lagu Cindai –Siti Nurhaliza yang membuat acara panen karya (P5) semakin semarak dan mengundang tepuk tangan para pengunjung
  • Penampilan Tarian kolosal Nusantara oleh Ekstrakurikuler Tari Riad Madani
  • FASE D (SMP) dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan “sampahku, kreatifitas tanpa batasku” dengan membuat kerajinan tangan seperti gelang, gantungan kunci, kaca hias dan karya kreatif lainnya serta melakukan penampilan lagu-lagu Nusantara.

Kepala PG/TK (PAUD) Riad Madani, Khairatunnisa Harefa memiliki harapan besar dengan diselenggarakannya panen karya P5 PAUD.
“Peserta didik nantinya akan semakin mengenal budaya yang ada di Indonesia serta menambah kecintaan dan kebanggaan terhadap budaya bangsa Indonesia yang perlu dijaga dan dilestarikan,” paparnya.

Selesai penampilan siswa/i SMP, kepala SMP Riad Madani mengapresiasi kreatifitas guru dan peserta didik yang berupaya semaksimal mungkin untuk menampilkan hasil karya kerajianan dan tembang lagu Nusantara bersama guru seni dan prakarya.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Minat dan Bakat, Muhammad Taufan Setiawan yang ditunjuk sebagai pembimbing kegiatan, bersama ketua panitia Indah Permata Sari dan seluruh panitia festival panen karya P5 berharap dengan kehadiran bazar kreatif dan penampilan panen karya dapat menciptakan nuansa baru disekolah dalam menampilkan kreasi hasil kerajinan serta inovasi pengolahan limbah yang dapat digunakan kembali dalam bentuk lain.

“Ini merupakan wujud nyata sekolah dalam mendukung penuh kreatifitas dan inovasi diantara guru dan peserta didik dalam rangka peningkatan minat dan bakat siswa yang sangat dibutuhkan dalam menggapai masa depan mereka” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *